Lantai III Kantor BPK RI Perwakilan Sulbar terbakar pada Jumat, 19 April 2019. (Foto: Arisman)
Lantai III Kantor BPK RI Perwakilan Sulbar terbakar pada Jumat, 19 April 2019. (Foto: Arisman)

TRANSTIPO.com, Mamuju – Lantai III Kantor Badan Pemeriksa Keuangan Republik Indonesia (BPK RI) Perwakilan Sulawesi Barat (Sulbar) terbakar alias dilahap di jago merah pada Jumat pagi, 19 April 2019, sekitar pukul 10.00 WITA.

Terpantau, di tempat kejadian yang terbakar itu, setidaknya ada 3 ruangan auditor yang rusak akibat amukan si jago merah itu. Sejumlah berkas penting dan alat tulis kantor (ATK) juga hangus terbakar.

Seusai kejadian tersebut, Franssiskus Felendity, Kepala Sub Bagian (Kasubag) Humas BPK RI Perwaklan Sulbar mengatakan, melihat kondisi ini pihaknya akan melaporkan ke pusat bagaimana perhatiannya setelah mendengar kejadian ini.

Lantai III Kantor BPK RI Perwakilan Sulbar terbakar pada Jumat, 19 April 2019. (Foto: Arisman)

“Kejadian ini akan kami laporkan ke pusat. Untuk sementara ruangan ini kami tidak gunakan sampai selesai diperbaiki,” kata Frans kepada kru transtipo.

Bagaimana dengan berkas yang ada?

Frans mengatakan, mengenai berkas yang rusak kita juga akan laporkan dan melihat berkas mana saja yang masi bisa digunakan dan mana yang sudah tidak bisa digunakan lagi.

ARISMAN

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini