TRANSTIPO.com, Mamuju – Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Mamuju, Sulbar, bersedia menjadi tuan rumah Pekan Olahraga (Porprov) ke-4 Provinsi Sulbar yang akan dihelat pada tahun 2022.
Kesediaan menjadi tuan rumah perhelatan olahraga terbesar di Provinsi Sulbar tersebut, maka mulai tahun 2019 ini Pemkab Mamuju akan pembenahan dan pembangunan sarana dan prasarana olahraga.
Pada Jumat pagi, 29 Maret 2019, Bupati Mamuju Habsi Wahid mengatakan, “Saya selaku pemerintah daerah mendukung pelaksanaan Porprov ke- IV diadakan di Kabupaten Mamuju, di mana saat ini seluruh persyaratan yang diminta oleh KONI (panitia) kita sudah penuhi.”
“Persyaratan menjadi tuan rumah kita sudah penuhi yakni dukungan tiga kabuapten, dan kalau tidak salah sudah ada empat kabupaten yang mendukung,” ungkap Habsi Wahid.
Selain itu, sebut Habsi, secara perlahan-lahan kita juga memperbaiki sarana prasarana olahraga, di mana kita tidak hanya mau muluk-muluk menerima untuk menjadi tuan rumah, tapi kita ingin mensukseskan kegiatan ini.
“Tahun ini kita akan bangun gedung olahgara (stadion) dan sarana olahraga yang lain dengan anggaran sekitar Rp10 miliar,” ujar Habsi Wahid.
ARISMAN