TRANSTIPO.COM, Mambi – Kepala Kepolisian Sektor (Kapolsek) Mambi, Kabupaten Mamasa, Ipda Drones Ma’dika menghimbau kepada seluruh masyarakat Kecamatan Mambi agar tidak membunyikan petasan dan melakukan arak-arakan (konvoi) di malam pergantian tahun baru 2021. Hal ini disampaikan oleh Ipda Drones Ma’dika kepada transtipo melalui sambungan telepon selluler, Kamis, 31 Desember 2020.

“Sesuai amat Bupati Mamasa dan Kapolres Mamasa, kami menghimbau agar masyarakat tidak melakukan arak-arakan (konvoi) serta membunyikan petasan di malam pergantian tahun baru,” kata Ipda Drones Ma’dika.

Masih Drones Ma’dika, kami juga sudah melakukan koordinasi ke setiap desa agar amanat dari bapak bupati dan bapak Kapolres Mamasa juga disampaikan kepada masyarakatnya.

Ditanya soal pengamanan di malam tahun baru, Ipda Drones Ma’dika mengatakan pihaknya sudah menyediakan posko pengamanan di tengah kota Mambi.

“Di malam pergantian tahun baru tentu kami akan melakukan penjagaan pengamanan dan melakukan patroli ke desa-desa,” ujar Drones.

ARISMAN

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini