Haji Hasan Manja (kanan), sedang berwisata di Permandian Alam Salu Paja'an. Terdapat di Dusun Kanang, Desa Battetangnga, Kecamatan Binuang, Polman, Sulbar. (Foto: Burhanuddin HR)

TRANSTIPO.com, Polman – Ketua Partai Nasdem Polman Hasan Manja bersama keluarga berkunjung ke permandian alam Salu Paja’an pada Sabtu, 19 November 2016.

Permandian yang sejuk ini berada di Dusun Kanang, Desa Batetangnga, Kecamatan Binuang, Polman, Sulawesi Barat.

Di lokasi permandian, kepada laman ini Hasan Manja mengatakan, permandian alam ini sengat potensial untuk dikelola dengan baik. Suasana alamnya mendukung serta tak jauh dari kota Polewali, ibukota Kabupaten Polewali Mandar (Polman).

“Saya berharap Dinas Pariwisata dan Kebudayaan Polman menjadikan objek wisata ini masuk dalam kalender kunjungan wisman dan wisatawan nusantara untuk datang di Polman. Tempat ini tak mengecewakan. Saya baru pertama datang di sini, sungguh memesona. Suasana alamnya teduh nan asri. Di tengahnya ada sungai yang airnya mengalir tenang dan jernih. Terdapat fasilitas beberapa gazebo. Ada rumah kecil yang di tengahnya terbentang kolam renang untuk orang dewasa dan ada juga untuk anak-anak,” puji Haji Hasan Manja panjang lebar.

Pemilik usaha wisata alam ini adalah Baharuddin. Kepada laman ini ia berkata, “Sudah sekitar 3 tahun Salu Paja’an ini kami rintis. Alhamdulillah, pengunjung tak pernah putus. Mereka datang dari Polman sendiri dan dari luar Polman. Terkadang membludak. Sudah beberapa kali dikunjungi wisatawan mancanegara. Terkadang mereka seharian di sini,” aku Baharuddin, bangga.

BURHANUDDIN HR

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini