TRANSTIPO.com, Topoyo – Sejumlah pegawai Pemerintah Kabupaten Mamuju Tengah (Mateng) tidak bisa mengikuti upacara pengibaran bendera lantaran terlambat.
Dari pantauan laman ini, terlihat puluhan pegawai dan ASN Mateng yang berdiridi jalanan, tidak jauh dari Kantor Bupati Mateng pada Senin, 10 Juni 2019, sekitar pukul 08.15 WITA. Waktu upacara bendera dimulai pada pukul 07.30 WITA.
Saat upacara berlangsung, tidak sedikit ASN yang berusaha berlari masuk ke lapangan tempat upacara dan menyelinap masuk barisan upacara atau menyambung barisan paling di belakang.
Terkait adanya beberapa pegawai yang terlambat mengikuti upaca di hari pertama kerja, Wakil Bupati Mateng HM Amin Jasa mengatakan, kita akan tindak tegas dan atasa mereka akan beri sanksi sesuai aturan agar ke depan tidak terulang lagi.
RULI SYAMSIL